Muhammad Zain: Hari Guru Nasional, Kemenag Gelar Lomba untuk Guru Madrasah

    Muhammad Zain: Hari Guru Nasional, Kemenag Gelar Lomba untuk Guru Madrasah

    JAKARTA - Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional (HGN) 2020, Kemenag menggelar Kompetisi Foto dan Video Guru Madrasah, serta Cover Mars HGN. Dibuka sejak 26 Oktober hingga 20 November 2020, lebih 800 peserta ikut ambil bagian dalam kompetisi ini.

    “Lomba ini berlaku untuk umum. Proses registrasi dilakukan secara online melalui tautan yang sudah disiapkan panitia dan telah diumumkan di medsos GTK Madrasah. Upload hasil karya dilakukan pada periode 26 Oktober sampai 20 November 2020, ” terang Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah Muhammad Zain di Jakarta, Minggu (22/11/2020).

    “Tercatat sebanyak 858 peserta ikut ambil bagian dalam kompetisi ini, ” lanjutnya.

    Menurut Zain, HGN 2020 mengangkat tema "Bakti Guru Lindungi Negeri". Sebanyak 238 peserta ikut ambil bagian dalam lomba video guru madrasah. Sementara untuk Cover Mars HGN diikuti 147 peserta. “Terbanyak adalah lomba foto guru madrasah, jumlahnya mencapai 473 peserta.

    Zain menambahkan bahwa saat ini sudah memasuki tahap penilaian. Tahap ini berlangsung dari 21-23 November 2020 di Jakarta. Direktorat GTK Madrasah melibatkan para pakar dan praktisi pada bidangnya sebagai dewan juri, antara lain:

    Dewan Juri Foto Guru Madrasah
    1. Iwhan Sudharwanto (Art Director dan Visual Konsultan Media dari PWI Pusat & Dewan Pers)
    2. Zamroni Ahmad (Fotografer Forbes Magz)
    3. Abdul Malik MSN (Dosen - Jurnalis)

    Dewan Juri Video Guru Madrasah
    1. Thobib Al Azhar (Penulis Script)
    2. Dodo Murtadlo (Desain Grafer)
    3. Faizah (Dosen UIN Jakarta)

    Dewan Juri Cover Mars HGN
    1. Hamzah Sahal (Praktisi Film Pendek)
    2. Siti Sakdiyah (GTK Madrasah)
    3. M. Sidik (GTK Madrasah)

    “Pemenang lomba akan diumumkan melalui media sosial GTK  Madrasah dan website Kementerian Agama pada 25 November 2020, ” tandasnya. (***)

    WARTA HAJI

    WARTA HAJI

    Artikel Sebelumnya

    Kemenag Minta Kanwil Kawal Pencairan Bantuan...

    Artikel Berikutnya

    Walikota Airin Rachmi Diany Resmikan MIN...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Hendri Kampai: Pemimpin Inlander Selalu Bergantung pada Asing
    Hendri Kampai: Harta Karun Indonesia, Jangan Sampai Jatuh ke Tangan yang Salah!
    Mengapa Finlandia dan Denmark Lebih Bahagia Daripada Amerika Serikat
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami